Jumat, 21 Mei 2010

OUTBOUND ……. APA ITU ??

Outbound berasal dari kata Out of Boundaires yang artinya pembelajaran dengan menggunakan metode yang berbeda dari biasanya. Out Bound Team Building merupakan serangkaian kegiatan pembelajaran  di luar kelas (alam terbuka )  dengan menggunakan alam sebagai media pembelajaran, yang di dalamnya meliputi kegiatan yang bersifat educating, experiencing, informating dan refreshing. Kegiatan ini dirancang secara khusus untuk dapat meningkatkan efektivitas pola perilaku peserta latih dalam melaksanakan fungsi sebagai anggota tim manajemen dalam organisasi Formula perkembangan team work sebagai berikut : .
Team Work  =  S  individuals  +  group skills  +  group attitude

Metoda pelatihan ini dikembangkan  berdasarkan tata cara belajar dari pengalaman belajar itu sendiri ( Experience Base Learning ) . Dari pembelajaran ini titik bidiknya bukan hanya ranah Kognitif ( penalaran ) melainkan juga diajak untuk lebih menyelami perasaan  ( emosi ) dan kekayaan rohaninya (spiritual) sebagai suatu pribadi. Bahan utama pembelajaran  adalah pola - pola perilaku manajerial baik  pada dirinya sendiri  maupun pada sesama anggota kelompoknya . Peserta latih didampingi  oleh beberapa orang fasilitator yang berperan bukan sebagai ‘’guru ‘’ melainkan sebagai mitra belajar dan penyelaras proses


Setiap proses Outbound selalu terkait dengan 3 ranah pengembangan :
1. Pengetahuan ( area cognitive)
2. Sikap (area afektif )
3. Bertindak (area psikomotorik )

Aktifitas outbound bisa mencakup 3 area diatas, karena aktifitas outbound melibatkan secara langsung tantangan :
- Psychologis (Fisik)
- Emotional (Emosi)
- Intelektual (Pengetahuan)
- Experience (Pengalaman)
- Spiritual ( Keagamaan ).

Aktifitas atau kegiatan yang dilakukan dalam Outbound :
- Permainan / Game
- Berpetualang / Adventure
- Refleksi diri
- Simulasi ketrampilan
- Debriefing, diskusi dan afirmasi positif


Itupun nantinya akan diklasifikasikan menurut tingkat perkembangan psikomotorik, intelektual dan emosional. Secara aplikasi dapat di bagi :
- Outbound Siswa TK – SD
- Outbound Siswa SLTP
- Outbound Siswa SLTA
- Outbound Mahasiswa
- Outbound Umum (karyawan, pegawai, kelompok tertentu)
- Outbound Keluarga (Family gathering)

Berdasarkan fungsinya, outbound dibedakan menjadi :
a.      Outbound Fun Game / Gembira
b.      Outbound Manajemen Training / Outbound untuk peningkatan manajemen.
c.      Outbound Threatmen / Reprograming system
d.      Outbound Sensitivity Training.

Berdasarkan peralatan yang digunakan dan tingkat kesusahannya, outbound dibagi menjadi 3, yaitu :
1.       Low Impact
2.       Middle Impact
3.       High Impact
Program Outbound yang diatawarkan :
  1. 1.       Outbound Fun
  2. 2.       Booth Camp- Siswa Baru ( MOS )
  3. 3.       Booth Camp LDKS
  4. 4.       Booth Camp Prima Siswa
  5. 5.       Booth Camp Super Camp for Excellent
  6. 6.       Booth camp Disclossing National Exxam
  7. 7.       Team Building
  8. 8.       Sensitivity training
  9. 9.       Family Gathering
  10. 10.   Cabe rawit gathering

11.   Sesuai permintaan Customer

Nah, sekarang kira-kira anda ingin mengikuti kegiatan outbound yang mana??

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MOTIVASI HARI INI

VSIcenter.com | Peluang Bisnis VSI | Veritra Sentosa Internasional | Veritra Pay | Habs Pro | Bisnis Ustadz Yusuf Mansur
VSIcenter.com | Peluang Bisnis VSI | Veritra Sentosa Internasional | Veritra Pay | Habs Pro | Bisnis Ustadz Yusuf Mansur